Rilis di Indonesia Harga Dan Spek Samsung Galaxy M30

Resmi di rilis di Indonesia, Samsung Galaxy M30 Mirip dengan Samsung A30


Samsung kembali meramaikan pasar smartphone di Indonesia khususnya di smartphone menengah. Samsung Galaxy M30 hadir di pasar smartphone Indonesia menjadi variasi bagi para mereka pecinta Samsung yang mungkin ingin mencari series lain setelah beberapa waktu yang lalau Samsung mengeluarkan beberapa smartphone dengan type A Series.Smartphone ini resmi diluncurkan pada tanggal 25 Juli 2019 di Jakarta.

Samsung M30 Mirip Dengan Samsung A30

Samsung Galaxy M30 memiliki spesifikasi yang hampir mirip dengan Samsung A30, yang membedakan antara Samsung Galaxy M30 dengan A30 adalah pada bagian kamera belakang serta kapasitas betray yang ditanamkan. Harga dari kedua ponsel tersebut juga tidak begitu jauh.

Triple Kamera yang digunakan pada Samsung Galaxy M30 masing-masing berukuran 13 MP, 5 MP dan 5 MP ultra-wide 123 derajat untuk kamera belakang. Sedangkan kamera depan yang digunakan Samsung Galaxy M30 berukuran 16 MP yang dapat digunakan untuk kebutuhan selfie dan face unlock.

Desain Samsung M30

Untuk layar Samsung Galaxy M30 berukuran 6,4 Inch dengan panel Super AMOLED yang dapat membuat penggunaan baterai dari Samsung Galaxy M30 ini lebih efisien. Namun, beberapa hal yang disayangkan dari Samsung M30 ini adalah tidak dilapisinya dengan kaca Gorilla Glass sehingga untuk keamanan dari Samsung M30 ini masih kurang.

Desain dari Samsung Galaxy M30 menggunakan desain U-Infinity dabagian depan layar berhias “notch” yang berbentuk huruf U. Samsung Galaxy M30 ini memiliki bdua varian warna yakni hitam dan biru.

Resmi di rilis di Indonesia, Samsung Galaxy M30 Mirip dengan Samsung A30

Untuk dapur pacu yang ditanamkan pada Samsung Galaxy M30 ini menggunakan Chip Exynos 7904 dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB, serta  di dukung dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang sudah ada fitur fast charging 15W. Samsung Galaxy M30 ini juga menggunakan USB C sebagai konektor, dan menggunakan system operasi Android 9 Pie yang dilapisi antarmuka Samsung Experience 9.5.

Harga Samsung M30

Samsung Galaxy M30 ini dapat dipesan di lazada pada tanggal 25-30 Juli dengan harga Rp. 2.999.000. dan untuk harga pasarnya, Samsung Galaxy M30 ini dibanderol dengan harga Rp. 3.399.000.