Harga Dan Spesifikasi Vivo S1
Baca Juga: Cuma Satu Jutaan, Realme C3 Harga Dan Spesifikasi Dengan RAM 3 GB Dan Internal 32 GB
Desain Vivo S1
Mengenai tampilan desain untuk smartphone ini menggunakan desain layar waterdrop dengan layar sentuh berukuran 6,38 inci tipe super AMOLED. panelnya memiliki rasio layar 19,5:9 dengan screen to body ratio mencapai 90 persen serta memiliki rasio 1080x2340 FHD+.Smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur Screen Touch ID yang tidak hanya digunakan untuk autentikasi pengguna, tetapi juga merupakan vialisasi terbaru dari Vivo.
Kamera depan smartphone ini berada ditengah dengan ukuran 32 MP Ultra-HD, kamera depan ini juga didukung dengan beberapa fitur seperti AI Face Beauty AI Selfie Lighting, AR Stickers, termasuk filter AI.
Sedangkan untuk kamera belakangnya, Vivo S1 menghadirkan tiga buah kamera AI Triple Real Camera yang dilengkapi dengan sensor Sony IMX499 yang diprediksi mampu menghasilkan foto agar lebih akurat dan presisi.
Spesifikasi Vivo S1
Untuk dapur pacu yang digunakan Vivo S1 mengandalkan procesor octa-core berdesain 12nm dengan kecepatan mencapai 2GHz namun tidak disebutkan chipsetnya dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal sebesar 128 GB.Vivo S1 ini menggunakan baterai dengan kapasitas 4.500 mAh didukung dengan teknologi Dual_Engine Fast Charging. Selain itu, Vivo S1 delengkapi dengan fitur mode Ultra Game yang akan menghadirkan pengalam terbaik saat bermain game.
Vivo S1 dari situs resmi Vivo di banderol dengan harga Rp. 3.599.000 dengan membuka pre-order dari tanggal 16-22 Juli secara online di official store melalui marketplace Shopee ataupun secara offline di Vivo Store, retail partner, dan toko-toko terpilih di Indonesia.
Comments